Ini dia daftar pemenang Piala Citra FFI 2016 , Film Athirah jadi film terbaik



Nama-nama pemenang Piala Citra Festival Film Indonesia 2016 sudah diumumkan di acara malam puncak FFI 2016 /Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia 2016 pada tanggal 6 November 2016  di gedung Teater Taman Ismail Marzuki, Jakarta. Acara  Malam Puncak FFI 2016 disiarkan RCTI secara Delay mulai pukul 22.00 WIB.

Malam Puncak FFI 2016 tahun ini bertema "Restorasi Film Indonesia". Ada 21 kategori  pada Piala Citra FFI 2016  ini. Piala Citra tahun ini dibuat dengan emas 18 karat yang diproduksi The Palace National Jeweler.





Acara Piala Citra FFI 2016 dimeriahkan oleh Woro, Nada, Shanty Paredes, Tara Basro,Tatyana Akman, Bunga Citra Lestari, Marzuki Mohamad (Juki) dll. Pembawa acara Piala Citra FFI 2016  yaitu Panji dan Ernest.

Pada Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia 2016, film Athirah menjadi film terbaik FFFI 2016. Sedangkan yang mendapat penghargaan sebagai pemeran utama pria terbaik adalah Reza Rahardian berkat perannya di Film My Stupid Boss. Untuk pemeran utama wanita terbaik adalah  Cut Mini berkat perannya di Film Athirah.

Berikut daftar pemenang Piala Citra FFI 2016  :
Pemeran anak terbaik : Elko Kastanya- Film Salawaku 
Film animasi  terbaik  : Film Surat Untuk Jakarta
Film Pendek terbaik   : Film Prenjak
Pemeran pendukung pria terbaik  :  Alex Abbad - Film My Stupid Boss
Penata Artistik terbaik : Eros Eflin- Film Athirah 
Penulis Skenario Adaptasi Terbaik : Salman Aristo, Riri Riza - Film Athirah 
Penulis Skenario asli terbaik : Jujur Prananto - film Aisyah Biarkan Kami Bersaudara
Penyunting gambar terbaik: Wawan I. Wibowo -  film My Stupid Boss
Penata Busana terbaik: Chitra Subyakto - film Athirah 
Penata Efek Visual Terbaik : Andi Novianto - Film Headsot
Pengarah Sinematografi terbaik : Faozan Rizal - Film  Salawaku
Lagu Tema Terbaik : Ratusan Purnama - Film Ada Apa Dengan Cinta? 2
Penata Musik Terbaik :  Anto Hoed dan Melly Goeslaw - Film Ada Apa Dengan Cinta? 2
Penata suara terbaik: Fajar Yuskemal dan Aria Prayogi  - Film Headsot  
Film Dokumenter Panjang terbaik : Film Gesang Sang Maestro Keroncong
Film Dokumenter pendek terbaik: Mama Amamapare
Pemeran Pendukung wanita terbaik: Raihaanun - Film Salawaku
Pemeran utama wanita terbaik:  Cut Mini - Film Athirah
Pemeran utama pria terbaik : Reza Rahardian - Film My Stupid Boss
Sutradara Terbaik : Riri Reza - Film Athirah
Lifetime Achievement Award FFI 2016:  Christine Hakim
Film Terbaik: Film Athirah

Selamat untuk pemenang Piala Citra FFI 2016. 

0 Response to "Ini dia daftar pemenang Piala Citra FFI 2016 , Film Athirah jadi film terbaik"

Post a Comment