Berikut beberapa sinetron komedi (sitkom) yang saat ini masih tayang di NET TV :
Sinetron Kelas Internasional Season 2
Sinetron Kelas Internasional mulai tayang perdana tanggal 18 Juni 2015. Sedangkan saat ini Sinetron Kelas Internasional sudah Season 2. Sinetron Kelas Internasional Season 2 ini mulai tayang pada 28 Maret 2016.
Kelas Internasional bercerita mengenai situasi di sebuah sekolah Internasional yang murid-muridnya berasal dari berbagai negara. Mereka belajar bahasa Indonesia. Karena dari berbagai neagra terkadang banyak kendala bahasa diantara murid-murid itu yang membuat banyak kejadian lucu. Pemeran utama sitkom Kelas Internasional yaitu Tarra Budiman sebagai Pak Budi, guru yang mengajar bahasa Indonesia kepada warga negara asing. Namun episode terkini ceritanya Pak Budi sedang dihukum tidak boleh mengajar selama sebulan.
Sumber gambar twitter: @Kelas_NET
Berikut nama-nama pemeran sinetron Kelas Internasional :
Maya Wulan sebagai pemeran Bu Rika, kepala sekolah
Tarra Budiman sebagai pemeran Pak Budi, pak guru
Abbas Aminu sebagai pemeran Abbas, murid dari Nigeria
Wiwiek Michiko sebagai pemeran Lingling, murid dari Tiongkok
Nobuyuki suzuki sebagai pemeran Kotaro, murid dari Jepang
Tyson Lynch sebagai pemeran sebagai Tyson, murid dari Australia
Palak Bhansali sebagai pemeran Mrs Palak, murid dari India
Lee Jeong Hoon sebagai pemeran Lee Joung Yu/ Lee oppa, murid dari Korea Selatan
Carlos Camelo sebagai Carlos de Vega murid dari Colombia
Loyd Christina sebagai pemeran Angelina, murid dari Brasil
Han Yoo Ra sebagai pemeran Yoo Ra, murid asal Korsel
Simone Julia sebagai pemeran Nicole, murid asal Kanada
John Packer sebagai pemeran Kristof asal Hongaria
Langston Hues sebagai pemeran Daniel King (DK) asal Amerika Serikat.
Boy Idrus sebagai pemeran Sueb, OB
Niniek Arum sebagai pemeran Bu Kantini, ibu Kantin
Sitkom Kelas Internasional Season 2 tayang setiap Senin-Jumat pkl. 18.30 WIB di NET TV.
Sinetron Tetangga masa Gitu? Season 3
Sitkom Tetangga masa Gitu? ini merupakan salah satu sinetron yang bertahan lama di NET TV. Saat ini sudah Tetangga masa Gitu sudah mencapai episode 484 lebih. Sitkom Tetangga Masa Gitu? tayang perdana mulai 22 Maret 2014. Saat ini Sinetron Tetangga masa Gitu? sudah mencapai season 3. TMG season 2 perdana pada 15 September 2014 sedangkan TMG perdana season 3 mulai tanggal 25 Mei 2015.
Sitkom ini bercerita tentang kehidupan sehari-hari 2 pasangan suami istri yang bertetangga. Pasangan pertama yaitu pasangan Adi dan Angela yang sudah menikah lebih dari 10 tahun lalu. Dia punya tetangga yang masih terbilang pasangan baru menikah yaitu Bastian dan Bintang.
Sumber gambar: Twitter @TMG_NET
Nama-nama pemeran Tetangga Masa Gitu?
Dwi Sasono sebagai pemeran Adi Putranto, suami Angela
Sophia Latjuba sebagai pemeran Angela Schweinsteiger, istri Adi
Deva Mahenra sebagai pemeran Bastian Irawan, suami Bintang
Chelsea Islan sebagai pemeran Bintang Howard Normanton, istri Bastian
Tarsan sebagai pemeran Pak RT
Herry Bodong sebagai pemeran Bang Ucup/security
Tetangga Masa Gitu? tayang Setiap Senin-Jumat pkl 18.00 wib dan juga jam 09:30 di NET TV.
Sinetron Saya Terima Nikahnya
Sinetron Saya Terima Nikahnya ini sepertinya yang tayang saat ini merupakan tayang ulangnya tapi masih disukai pemirsa. Sinetron Saya Terima Nikahnya tayang perdana pada 26 Jan 2015 di NET TV. Sedangkan episode perdana Sinetron Saya Terima Nikahnya season 2 mulai tayang tanggal 15 Juni 2015.
Sitkom "Saya Terima Nikahnya" menceritakan tentang kehidupan pasangan baru menikah yang tinggal di rumah mertuanya. Pasangan itu bernama Prasta dan Kirana yang menghadapi berbagai permasalahan kehidupan sehari-hari antara mertua dan menantu.
Nama-nama pemeran Sitkom "Saya Terima Nikahnya" :
Dimas Aditya sebagai pemeran Prasta
Tika Bravani sebagai pemeran Kirana
Ray Sahetapy sebagai pemeran Papi Arifin
Nungki Kusumastuti sebagai pemeran Mami Arifin
Sitkom "Saya Terima Nikahnya" tayang di NET TV pada Senin- Rabu jam 14.00 WIB
Sinetron Ok Jek
Sinetron Ok Jek mulai tayang perdana tanggal 28 desember 2015. Sinetron ini tetap diminati pemirsanya walau pemeran utamanya seperti Oka Antara sebagai pemeran Iqbal sudah jarang muncul. Sedangkan Atiqah Hasiholan sebagai pemeran Asna sudah kembali muncul di sitkom OK Jek ini.Sinetron Ok Jek menceritakan tentang para pengemudi OK Jek dan fenomena Ojek Online serta suka-duka para pengemudi Ojek Online dan orang-orang yang bekerja di kantornya.
Sumber gambar: twitter @OKJEK_NET
Nama-nama pemeran sinetron Ok Jek NET TV
Ibnu Jamil sebagai pemeran Seno
Atiqah Hasiholan sebagai pemeran Asna
Oka Antara sebagai pemeran Iqbal
Abdurrahman Arif /Abdul Adul sebagai pemeran Opang
Dodit Mulyanto sebagai pemeran Mulyadi
Jajang C. Noer sebagai pemeran Ibu Iqbal
Girindra Kara sebagai pemeran Prima
Baby Jovanca sebagai pemeran Ade
Dhianty Jusuf sebagai pemeran Mbak mawar / Istri Mul
Daniel Glow Musashi sebagai pemeran Boni
Niken Anjani sebagai pemeran Sarah
Inayah Wahid sebagai pemeran Naya
Chika Waode sebagai pemeran Shelly
Richard Kyle sebagai pemeran Josh
Sitkom Ok Jek ini bisa kita saksikan pada hari Senin s.d Jumat jam 19.00 WIB / Sabtu jam 18.00 WIB di NET TV.
Selain Sitkom, NET TV juga punya beberapa acara yang banyak disukai seperti Sarah Sechan, Ini Talk Show, 86, The Comment, Berpacu Dalam Melodi dll. NET TV yang kini sudah berumur 3 tahun ini terbilang memiliki banyak acara yang bagus. Semoga dengan bertambah umurnya NET TV semakin banyak acara yang bisa menghibur penonton Indonesia. Selamat ulang tahun buat NET TV.
0 Response to "Sinetron-sinetron Komedi yang tayang di Net TV"
Post a Comment